Friday, May 10, 2013

[PRESALE TICKET] SUNGHA JUNG LIVE in JAKARTA and BANDUNG


Baca dan simak baik-baik yaa~ SIAPA CEPAT DIA DAPAT!!

Q: Apa sih ini maksudnya?
A: Sungha Jung bakalan dateng lagi ke Indoesia, dan kali ini IndoJSH dapet kesempatan buka presales tiket konser Sungha Jung 2012...yeaay!!! ^^

Q: Siapa promotornya?
A: Masih sama dengan tahun lalu yaitu Mahana Live (www.mahanalive.com/ @mahanaLive / https://www.facebook.com/MahanaLive )

Q: Konsernya tanggal berapa dan dimana? Trus harga tiketnya berapa?
A:
Bandung
Tanggal: 12 Oktober 2012
Waktu: 16.00 WIB (blm fix)
Venue: Eidelweis Hall, Gedung Wahana Bakti Pos
Harga Tiket: VIPP 700,000 (signing session + CD); VIP (450,000); SIlver (350,000); harga sudah termasuk pajak

Jakarta
Tanggal: 13 Oktober 2013
Waktu: 19.00 WIB (blm fix)
Venue: Nusa Indah Theater, Balai Kartini
Harga Tiket: VIPP 770,000 (signing session + CD); VIP (605,000); Gold (495,000); Silver (385,000); harga sudah termasuk pajak

Seat Plane Concert


Q: Bagaimana cara pesannya?
A: Gampang, kalian tinggal kirimkan email ke jshfcindonesia@yahoo.com dengan judul PESAN TIKET KONSER SUNGHA dan isi dengan format sbb:

Nama Lengkap:
Nomor kartu ID (SIM/KTP/Kartu Pelajar atau Mahasiswa):
Email:
Nomor HP:
Kelas Tiket:
Jumlah Pesanan:

Note: Utk yg tidak punya nomer ID, dapat menggunakan punya org lain. Yg penting nama lengkap yg tertera sesuai dgn nama yg punya nomer ID tsb.

Kalian akan mendapat balasan apabila email sudah kami terima. Email balasan tsb dapat kalian terima dalam hari yang sama atau terlambat hingga 1-2 hari tergantung sempat/tidaknya para admin membalas semua email yg masuk. Harap maklum ya...:)

Q: Kalo sudah kirim email trus ntar bayarnya gimana?
A: Untuk masalah pembayaran, kalian akan mendapat email konfirmasi langsung dari pihak Mahana mengenai jumlah dan nomor rekening utk transfer.

Note: Setelah menerima email dari pihak Mahana, kalian diberi waktu 2 hari untuk melakukan pembayaran. Jika tidak melakukan pembayaran, maka dianggap cancel dan kuotanya akan dibuka untuk member IndoJSH lain.

Q: Kapan pemesanannya dibuka dan sampai kapan pemesanannya dibuka?
A: Mulai saat ini hingga jumlah kuota terpenuhi. Untuk presale kali ini, IndoJSH mendapat kuota 400 tiket utk Jakarta dan 200 tiket utk Bandung dgn detail sbb:
Jakarta: 75 VIPP; 75 VIP; 100 Gold; 150 Silver
Bandung: 50 VIPP; 50 VIP; 100 Silver

Note: Apabila seluruh tiket sudah dipesan, maka presale akan ditutup dan yang belum kebagian tiket dapat memesan langsung pada pihak Mahana.

Q: Apa bedanya pesan lewat IndoJSH dan Mahana?
A: Dihitung sebagai pemesan awal, jadi pasti dapet front seat utk tiap kelasnya.

Q: Kalo ternyata udh pesan vipp, tau-tau tiketnya ternyata udh habis, gimana? Kalo mau cancel atau ganti kelas lain bisa?
A: Bisa. Jumlah kuota tiap kelas yang sudah terjual akan kami update per 2-3 hari beserta nama-nama pemesan, jadi kalian akan tahu kelas mana yg masih bisa dipesan. Silakan kirim email ulang utk penggantian kelas atau cancel. Judul email ditambahkan "PESAN TIKET KONSER SUNGHA (CANCEL/GANTI KELAS)"

Q: Kalo belum pasti bisa nonton atau belum ijin ortu masih boleh tetep pesen?
A: Sebaiknya pastikan dulu sebelum memesan karena kuota terbatas dan kalian harus segera bayar paling lambat 2 hari setelah dapat email konfirmasi dari pihak Mahana.

Q: Kalo pesen sekarang, apakah 2 hari kemudian harus langsung bayar?
A: Tidak. Saat ini hanya proses pemesanan saja, utk pembayaran kemungkinan besar baru akan berlangsung minggu depan atau apabila kuota sudah terpenuhi.

Q: Bagaimana dengan info Meet and Greet-nya?
A: Info detail tanyakan langsung pada pihak Mahana. Sejauh ini yang kita tahu, MnG itu utk tiket VIPP, boleh minta tandatangan utk 1 item/orang, dan dilarang memotret.

Utk sementara sekian dulu infonya. Apabila masih ada pertanyaan silakan tulis di bagian komen. Sampe ketemu di konser yaa!!

source: IndoJSH facebook official :)

No comments: